Walikota Prabumulih Bersama Sekda Pimpin Rapat Verifikasi Program Pengentasan Kemiskinan.


Prabumulih, Gemasab Pos. Com. - Walikota Prabumulih, Ir, H Ridho Yahya MM bersama Sekda, Elman ST, MM kembali melakukan verifikasi usulan kades di 13 desa dalam rangka program pengentasan kemiskinan.


“Hanya kita setujui, program pemberdayaan dan juga bantuan sarana prasarana usaha. Termasuk, program bedah rumah. Selain itu, menyangkut pembangunan fisik kita tolak usulannya,” ujar Ridho Yahya dalam rapat verifikasi program pengentasan kemiskinan yang berlangsung,  Rabu (15/2/23).


Sementara ini, kata Ridho Yahya, total ADD 2023 guna program pengentasan kemiskinan di desa sebesar Rp 12 miliaran. “Rata-rata setiap desa, mendapatkan ADD guna program pengentasan kemiskinan Rp 800 juta hingga Rp 1,2 miliaran,” jelasnya.


Dengan adanya Program pengentasan kemiskinan ini, lanjutnya,  jika dilakukan secara tepat sasaran jelas lambat laun angka kemiskinan di Prabumulih bisa ditekan.


“Jika ada BPS Prabumulih menyebutkan, angka kemiskinan di Prabumulih masih tinggi. Kita punya argumen, guna menjawabnya. Kalau program pengentasan kemiskinan, kita lakukan berupa ini dan itu,” rincinya.


Makanya, sambungnya lagi, OPD terkait diserahkan tanggungjawab guna mengawasi penggunaan dana ADD 2023 pengentasan kemiskinan secara ketat. 


“Agar program disusun desa, benar-benar tepat sasaran guna penanggulangan kemiskinan di desa. Jangan sampai OPD, mau dibohongi desa dalam menyusun dan menjalan program kemiskinan ini,” tutupnya.

Lebih baru Lebih lama